Peluang usaha Dropshipper
Kendala terbesar saat kita akan memulai suatu usaha adalah keterbatasan modal. Padahal sebenarnya ada lho peluang usaha di luar sana yang minim modal bahkan ada yang modal 0 Rupiah.
Bagaimana bisa kita memilih usaha dengan
modal 0 Rupiah?
Kalian pasti sudah tidak asing lagi dengan
istilah Dropship & Dropshipper kan?
Iya benar Dropship adalah sebuah usaha dimana kita hanya meneruskan pesanan dari konsumen ke supplier atau distributor, yang nantinya supplier atau distributor yang akan mengirimkan pesanan tersebut kepada konsumen kita atas nama kita. Mudah bukan ?
Sedangkan Dropshipper adalah sebutan untuk
orang yang melakukan pekerjaan Dropship itu.
Nah usaha yang satu ini bisa dibilang usaha
dengan modal modal minim bahkan modal 0 rupiah.
Yuk kita bahas tentang peluang usaha Dropshipper ini...
🍄 Cara memulai bisnis dropshipper
1. Menentukan Produk untuk di Jual
Sebelum kita memulai bisnis dropship sebaiknya kita menentukan produk apa yang sebaiknya kita jual.
2. Menentukan Supplier atau Distributor
Setelah mengetahui produk apa yang akan
kita jual. Langkah selanjutnya adalah
mulai untuk mencari Supplier atau
Distributor sesuai dengan produk yang akan kita jual tadi.
Dimana kita dapat menemukan supplier atau
distributor? Kita bisa mencari informasi tentang supplier atau distributor
lewat media internet atau bisa juga bertanya kepada seseorang yang mungkin tahu
tentang produk yang akan kita jual.
Pastikan supplier atau distributor yang kita pilih terpercaya, cari tahu alamat lengkapnya, pastikan nomor rekening yang digunakan sama dengan nama owner-nya atau bisa juga kalian cek di cek rekening apakah nomor rekening yang digunakan sudah pernah ada laporan atau belum.
3. Menentukan Tempat Jualan
Setelah menemukan supplier atau distributor yang tepat. Selanjutnya kita tinggal menentukan dimana saja kita berjuang, apakah di Marketplace seperti Tokopedia, Shopee, Bukalapak atau di Sosial Media seperti Facebook, Instagram dan Twitter.
4. Pelayanan Pelanggan
Berikanlah pelayanan terbaik terhadap semua pelanggan.
Nah itulah cara untuk memulai bisnis dropshipper. Sekarang kita lanjut ke cara kerja Dropshipper.
🍄 Cara
kerja Dropshipper
1. Pelanggan membeli barang di
Marketplace/sosial media kita.
2. Kita meneruskan pesanan ke supplier atau
distributor yang telah kita pilih.
3. Supplier atau Distributor mengirim pesanan pelanggan kita atas nama kita.
Lalu apa saja keuntungan menjadi Dropshipper?
1. Tidak Perlu repot-repot untuk menstock
barang.
2. Tidak perlu sewa toko/gudang.
3. Dapat menentukan harga jual Sendiri.
4. Tidak perlu repot-repot packing dan
kirim barang.
5. Risiko kecil.
6. Fleksibel.
Apa saja kekurangan dari Dropship
1. Tidak memiliki kendali atas keterangan
Stock barang yang dijual.
2. Sulit untuk mengontrol pengiriman
barang, karena pengiriman tergantung dari supplier atau distributor.
3. Komplain dari konsumen pertama kali ke kita.
Itulah beberapa kelebihan dan kekurangan dari bisnis dropship.
🍄 Tips
menjadi Dropshipper
1. Pastikan supplier atau distributor kita
itu terpercaya, mudah dihubungi, gampang diajak kerjasama.
2. Pastikan barang yang akan kita jual
memiliki kualitas terbaik.
3. Pastikan ketepatan supplier terhadap
pengiriman barang, agar kita terhindar dari komplain konsumen.
4. Pelajaran tentang produk yang akan kita
jual.
5. Buatlah rencana atau strategi pemasaran.
6. Berikanlah pelayanan terbaik untuk semua pelanggan.
Itulah beberapa tips untuk menjadi Dropshipper.
Contoh peluang Dropshipper yang perlu di coba.
1. Dropship Produk Sancu
Produk Sancu memiliki 4 merek :
🍁 Sancu
(Sandal Lucu) ➡️ segmen pasar
anak-anak sampai dewasa.
🍁 Sandal
Boncu (Sandal Boneka Lucu) ➡️ segmen pasar
Anak-anak sampai dewasa.
🍁 SandalPretty [Sandal Khusus Wanita] ➡️ segmen pasar
remaja dan ibu-ibu.
🍁 Sandal
Xtreme [Sandal Out dor] ➡️ Segmen pasar pria dan wanita.
Kenapa Sancu ? Karena semua orang pasti membutuhkan sandal, dan produk sandal tidak akan sepi peminat. Selain itu Sancu juga memiliki 4 merek yang mencakup semua kalangan baik anak-anak, remaja, dewasa, laki-laki dan perempuan.
2. Pakaian
Pakaian merupakan kebutuhan pokok semua orang. Bisnis yang satu ini juga tidak ada matinya, akan selalu ada.
3. Perlengkapan Rumah Tangga
Perlengkapan rumah tangga seperti alat masak, piring, pernak-pernik untuk rumah yang lucu-lucu juga berpotensi untuk dijadikan lahan dropship.
4. Produk Bayi
Permintaan terhadap produk bayi dari tahun ke tahun mengalami peningkatan.
5. Aksesoris Gadget
Aksesoris Gadget seperti casing Hp dan Earphon merupakan ide bisnis dropship yang strategis. Karena banyak orang yang lebih memilih membeli secara online dari pada harus datang ke toko.
Itulah beberapa contoh peluang bisnis
dropship yang bisa kalian coba...
Sudah siap untuk memulai bisnis dropship ?
0 Response to "Peluang usaha Dropshipper"
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.